Home » Google » Google Apps, Layanan Untuk Office Online atau Kantor Virtual

Google Apps, Layanan Untuk Office Online atau Kantor Virtual

5 Feb. 201075 comments
Google Apps, Layanan Untuk Office Online atau Kantor Virtual

Sebuah produk office suite yang sudah sejak lama dikenal seperti Microsoft Office atau Open Office, bisa dibilang merupakan aplikasi wajib yang harus terinstall di komputer kita. Produk office suite yang paling sering digunakan di antaranya program pengolah kata seperti Ms Word dan spreadsheet seperti Ms Excel. Seiring dengan penggunaan internet yang semakin meluas dan fleksibel,  kegiatan perkantoran tidak hanya bekerja dengan word processor saja ataupun aplikasi lainnya seperti spreadsheet, tetapi juga termasuk aktivitas e-mail, chat, atau browsing.

Salah satu atau sebagian produk Google berikut ini: Gmail, Calendar, Gtalk, Docs, Sites, atau Google Sync mungkin sudah tidak asing lagi bagi anda. Terbayang untuk menikmati produk-produk tersebut dengan domain anda sendiri? Kurang lebih inilah yang ditawarkan Google Apps, sebuah layanan yang menyertakan seluruh produk yang telah disebutkan di atas. Layanan ini cukup untuk sebuah office online, sebuah kantor virtual, tidak terbatas waktu dan tempat, juga tidak tergantung sistem operasi yang anda gunakan.

Google Apps hadir dengan Standard Edition, Education Edition, dan Premier Edition. Standard Edition dan Education Edition ( untuk organisasi dibawah 3.000 pengguna) tidak dikenakan biaya alias gratis, Premier Edition mengharuskan pengguna membayar 50 $USD per account/tahun, dengan kelebihan antara lain kapasitas yang lebih besar (25 GB untuk e-mail), layanan support melalui telepon, menyertakan Google Video, dan seterusnya.

Memulai Google Apps

Mungkin anda bertanya-tanya apa bedanya antara menggunakan layanan-layanan dalam Google Apps secara terpisah atau mengapa harus mendaftar Google Apps? Keistimewaannya adalah anda dapat menggunakan domain anda sendiri saat menggunakan layanan-layanan dalam Google Apps. Jadi anda bisa memiliki alamat e-mail xxx@namadomainanda.com yang menggunakan fasilitas Gmail, misalnya memiliki kapasitas 7 GB/account, fitur spam filter, POP3, IMAP, atau webmail.

Karena itu, untuk dapat memaksimalkan penggunaan Google Apps, anda perlu memiliki nama domain terlebih dahulu. Arahkan browser anda ke URL http://www.google.com/a/cpanel/domain/new, pilih pendaftaran sebagai administrator agar anda dapat melakukan konfigurasi yang diperlukan, masukkan nama domain yang telah anda miliki. Lihat gambar :

Registrasi Google Apps

Langkah berikutnya adalah mengisikan data pendaftaran.  Lihat gambar :

Google Apps

Lalu dilanjutkan dengan pembuatan sebuah account administrator. Lihat gambar :

Google Doc

Pada tahap ini, anda sudah dapat menciptakan sebuah alamat e-mail dengan menggunakan domain anda.

Selanjutnya adalah proses verifikasi domain, untuk mencegah orang mendaftarkan domain yang bukan miliknya. Terdapat dua pilihan untuk melakukan verifikasi, yaitu dengan meng-upload sebuah file html ke domain anda, atau mengubah CNAME record. Jika memiliki account hosting, anda dapat meng-upload file dengan nama googlehostedservice.html yang berisi sebuah teks berisi kode tertentu ke domain anda. Atau anda dapat menggunakan cara kedua, dengan mengubah CNAME record.

Jika anda memilih untuk mengubah CNAME record, selanjutnya akan diberi instruksi. Langkah ini harus dilakukan pada website/ control panel penyedia domain anda.

Dasboard

Setelah melakukan proses di atas anda bisa mengakses dashboard Google Apps yang beralamat di https://www.google.com/a/cpanel/xxx, xxx adalah domain anda.

Administrator bisa membuat user dan group baru, dan anda akan diberi URL yang berisi layanan-layanan Google Apps yaitu :

  1. Layanan Gmail, default URL-nya adalah http://mail.google.com/a/xxx.
  2. Layanan Calendar, default URL-nya adalah http://www.google.com/calendar/hosted/xxx.
  3. Layanan Docs, default URL-nya adalah http://docs.google.com/a/xxx.
  4. Layanan Sites, default URL-nya adalah http://sites.google.com/a/xxx.

Keterangan : xxx adalah nama domain yang anda daftarkan.

Oke itu dulu dech biar gak kepanjangan, cara mengaktifkan E-mail, Google, Docs, Google Calendar, Google Sites, Google Chat dan Google Celluler akan saya posting di edisi berikutnya.

Referensi :

  • http://www.google.com/apps/intl/id/business/index.html
  • http://www.google.com/a/edu/
  • http://en.wikipedia.org/wiki/Google_Apps
  • http://googledocs.blogspot.com/
  • https://appengine.google.com/
  • Majalah PCMedia, 02/2010

Bersambung …….

Mudah-mudahan artikel tentang Google Apps, Layanan Untuk Office Online atau Kantor Virtual ini bisa bermanfaat untuk anda, terima kasih.

Artikel Yang Mungkin Berkaitan :

  1. My Google Page Rank And Alexa Rank
  2. Mengoptimalkan Kinerja Situs Web/Blog
  3. Yuri Alekseyevich Gagarin
  4. Mesin Pencari Uang Sergey Brin dan Larry Page
  5. Google Doodle Art Clokey’s 90th Birthday Animation
  6. Mengaktifkan Handwrite (Tulisan Tangan) Di Pencarian Google
  7. Google Doodle, Tarian Martha Graham
  8. Melihat Ibadah Haji Lewat Streaming YouTube
  9. Download Edisi Baru Google SEO Starter Guide 2010
  10. Google Prioritaskan Konten Berkualitas
  1. 5-2-2010 at 06:36 | #1

    mampir pagi sebelum bertugas…

    Reply

    RifkyMedia™ Reply:

    pertamax yah? nebeng ya bang

    Reply

  2. 5-2-2010 at 06:36 | #2

    mengamankan yang pertama dan kedua, sebelum kang Alam muncul.

    Reply

    cah ndeso Reply:

    pertamaaxx dan keduaaxxss dah diamankan Bang Iwan.
    Kebagian yang ketigaaxxxx lom diamankan.

    Sundul dulu aahhhh :lol:

    Reply

    RifkyMedia™ Reply:

    trauma dengan bang alam ya bang :(

    Reply

  3. 5-2-2010 at 06:38 | #3

    Google Apps,… saya baru membacanya disini.
    makasih banyak Kang.

    Reply

  4. 5-2-2010 at 06:39 | #4

    Izin bookmark dulu.
    ditunggu kelanjutannya.
    salam hangat dari Soppeng.

    Reply

  5. 5-2-2010 at 07:17 | #5

    Hadir di pagi hari Bang

    Reply

  6. 5-2-2010 at 07:18 | #6

    Istilahnya baru bagi diriku bang, kok bisa ya….Bang Alwi memang serba bisa nih…

    Reply

  7. 5-2-2010 at 08:26 | #7

    cobain dulu deh Om-Alwi…
    semoga tidak di Restric IT…

    salam

    :)

    Reply

    cah ndeso Reply:

    semoga lancar jayaaa :mrgreen:

    Reply

    Amink Reply:

    hatur nuhun pisan….

    :07:

    Reply

  8. 5-2-2010 at 08:39 | #8

    ngintip pertamaaxxss di pagi hari mengawali aktifitas .

    Saya sudah memakai Google Apps ini dah lama Om :lol:
    Sampai sekarang pun masih saya manfaatkan

    Reply

  9. 5-2-2010 at 09:19 | #9

    menarik untuk dipelajari mas. Trims atas infonya.

    Reply

  10. 5-2-2010 at 09:51 | #10

    kebetuLan, sudah pengen nyoba…

    Reply

Comment pages
1 2 3 6 1708
2+3=? (Wajib diisi)