Home » SEO » Cara meningkatkan peringkat di TopSeratus.com

Cara meningkatkan peringkat di TopSeratus.com

15 Jan. 2010265 comments
Cara meningkatkan peringkat di TopSeratus.com

Pepatah mengatakan banyak jalan menuju Roma. Dalam mempopulerkan blog juga bisa berlaku demikian, ada banyak cara, kiat, tips atau metode untuk mempopulerkan website atau blog, seperti mendaftarkan blog kesayangan ke search engine, submit ke beberapa direktori blog, aktif di sebuah forum, rajin blogwalking, dll. Dan memenuhi beberapa permintaan pengunjung tentang bagaimana sich caranya masuk peringkat Top Seratus.com, ini ada sedikit tips dan trik yang bisa dicoba untuk menaikkan peringkat blog anda di TopSeratus.com.

Keuntungan menjadi member TopSeratus.com adalah :

  1. Meningkatkan peringkat terutama Google Page Rank dan Alexa Rank.
  2. Meningkatkan jumlah pengunjung ke blog anda. Jumlah kunjungan blog ini dari TopSeratus rata-rata 25-50 kunjungan perharinya.
  3. Membuat blog anda lebih dikenal dan mendatangkan pengunjung baru.
  4. Memiliki statistik pribadi yang menampilkan thumbshot blog anda, Google Pagerank, Statistik Alexa, jumlah pageviews dan unique pageviews blog anda dalam format harian, mingguan dan bulanan dan masih banyak lagi.

Syarat dan ketentuan :

  1. Peringkat disusun berdasarkan jumlah visitors yang datang dari blog member (unique in). Blog yang masih kosong tidak akan di approve. Blog anggota yang tidak aktif / tidak memasang button link ke http://www.topseratus.com dalam kurun waktu 60 hari, akan terhapus secara otomatis.
  2. Portal Top Seratus menyusun peringkat blog Indonesia berdasarkan VOTE IN , PAGEVIEWS maupun OUT dalam 21 kategori. Peringkat yang berdasarkan vote in disusun dengan asumsi semakin populer dan bagusnya suatu blog, semakin banyak yang vote blog tersebut ke TopSeratus.
  3. Anda bisa memasang banner berukuran 468px × 60px untuk lebih menarik pengunjung TopSeratus untuk mengunjungi blog anda.
  4. Hanya blog dengan vote minimum = 1 yang ditampilkan.
  5. Sebaiknya pasang link Top Seratus di daerah 1/3 bagian atas dari halaman anda, sehingga mudah terlihat oleh pengunjung.
  6. Semakin tinggi peringkat suatu blog di TopSeratus, akan semakin besar kemungkinan blog tersebut mendapatkan pengunjung dari TopSeratus yang datang dari mesin pencari/search engine, bookmark maupun dari anggota sendiri.
  7. Semakin tinggi peringkat suatu blog di TopSeratus, diharapkan semakin tinggi peringkat blog tersebut di mesin pencari, misalnya Google, Yahoo dll dan Alexa juga.
  8. Peringkat di TopSeratus di reset tiap awal bulan tanggal 1 jam 00:00
  9. Dilarang melakukan Cheating, yang dikategorikan cheating yaitu cara2 kotor di mana klik bukan dilakukan oleh manusia tapi menggunakan script/program atau inject untuk memanipulasi script topseratus sehingga seolah-olah peringkat cheater tsb berada diposisi puncak. Dan yang ketahuan cheating, akan dihapus sebagai member tanpa konfirmasi, karena cheating sangat merugikan member lain yang jujur.
  10. Menganjurkan kawan atau pengunjung untuk nge-klik banner TopSeratus/vote dari blog anda (malah dianjurkan, untuk meningkatkan peringkat blog anda), bahkan anda klik sendiri tidak dianggap sebagai cheating.

Cara meningkatkan peringkat di Top Seratus

  1. Menganjurkan kawan atau pengunjung untuk nge-klik banner TopSeratus.
  2. Rajin nge-klik sendiri banner TopSeratus yang telah anda pasang.
  3. Supaya klik atau Vote In anda lebih dahsyat, caranya cukup simpel dan sederhana tiap hari buka blog kita secara bergantian dari web browser yang biasa anda gunakan, opera mini, browser default handphone dan mozilla firefox versi ponsel. Setiap membuka blog dari masing-masing browser tadi jangan lupa klik banner TopSeratus yang telah anda pasang. Karena masing-masing browser tadi mempunyai IP berbeda sehingga setiap kita klik sendiri baner top seratus yang telah kita pasang maka akan dihitung satu vote, jadi tiap hari bisa 4 vote yang dihasilkan dari klik sendiri, lumyan kan. Tips ini sudah saya praktekkan dan hasilnya blog saya ini selalu berada di peringkat 10 besar top seratus.
  4. Untuk pengguna modem GSM setelah melakukan Vote In dengan melakukan klik banner TopSeratus yang telah anda pasang, setelah itu silahkan lakukan disconnect pada aplikasi modem yang anda gunakan misalnya pada aplikasi Mobile Patner. Kemudian anda connect kembali dan refresh halaman blog anda dengan menekan F5 setelah itu lakukan Vote In dengan melakukan klik banner TopSeratus yang telah anda pasang. Lakukan ini berulang-ulang sekuat tenaga anda heee, semakin banyak anda lakukan juga akan semakin banyak jumlah vote in yang dihasilkan.
  5. Yang sedikit teknis dan lebih dahsyat dari cara no. 4 yaitu dengan cara mengganti IP address yang kita gunakan. Caranya bisa secara manual atau automatic dengan memakai sebuah software, bisa memakai Hide IP Platinum, Hide My IP 2009 dan sejenisnya. Kalau ada yang nanya downloadnya di mana tanya Mbah Google yaaa pasti ketemu kok, banyak banget tuch bertebaran di mana-mana heeee. Dengan software tersebut bisa kita set waktunya setiap 10 menit IP address yang kita gunakan akan berubah secara otomatis, sehingga setiap 10 menit anda bisa mendapatkan satu vote dengan klik banner TopSeratus yang telah anda pasang. Apakah ini kategori cheating kayaknya enggak ya, kan yang ngeklik tetap kita manusia bukan mesin atau sript. Untuk cara mengganti IP adrress secara manual dan beberapa Free IP addres beserta nomor port-nya yang yang bisa anda gunakan tunggu aja ya di postingan berikutnya supaya postingan ini tidak terlalu panjang.

Mudah-mudahan artikel tentang Cara meningkatkan peringkat di TopSeratus.com ini bisa bermanfaat untuk anda, terima kasih.

Artikel Yang Mungkin Berkaitan :

  1. Optimasi Internal Link Building WordPress
  2. Mohon Maaf, Blog Ini Tidak Dofollow Lagi
  3. Cara Setting Plugin All in One SEO Pack
  4. Category Page, Index or Noindex?
  5. Cara Memanfaatkan Twitter Untuk Blog Anda
  6. Cara Setting Robots.txt
  7. SEO (Search Engine Optimization) dan Sejarahnya
  8. Cara Mengoptimasi Halaman Kategori
  9. Konten Berkualitas Versi Google
  10. Cara Submit Blog atau Website di Google Webmasters
  1. 3-9-2015 at 23:41 | #1

    keren gan bermanfaat
    kunjungi juga ya
    http://makintau620.blogspot.co.id/

    Reply

  2. 3-9-2015 at 23:41 | #2

    keren gan bermanfaat
    kunjungi juga ya
    http://makintau620.blogspot.co.id/

    Reply

  3. Prajurit Merah Putih
    21-11-2015 at 14:17 | #3

    nice info gan…
    kunjungi juga blog ane ya gan
    https://prajuritmerahputih.wordpress.com/

    Reply

  4. 4-10-2017 at 15:23 | #4

    makasih infonya… bisa dicoba dan langsung praktek dulu gan…

    Reply

Comment pages
1 13 14 151680
3+6=? (Wajib diisi)