Home » Sports » Siapakah Juara F1 2010?

Siapakah Juara F1 2010?

13 Nov. 201024 comments
Siapakah Juara F1 2010?
Juara F1 2010

Juara F1 2010 masih jadi tanda tanya. Masih ada empat pembalap yang berpeluang menjadi juara F1 2010 saat balapan menyisakan satu seri lagi, yaitu GP Abu Dhabi di sirkuit Yas Marina yang akan berlangsung besok Minggu, 14-11-2010 (Live di Global TV jam 19.30 wib). Sepanjang sejarah F1, ini bukan pertama kalinya penentuan juara ditentukan sampai seri terakhir.

Namun sejarah panjang balapan jet darat ini mencatat kalau ini adalah untuk pertama kalinya ada empat pembalap ikut memperebutkan gelar juara sampai balapan terakhir digelar.

Fernando Alonso sementara memimpin dengan 246 poin. Di belakangnya ada Mark Webber (238 poin), Sebastian Vettel (231 poin) dan Lewis Hamilton (222 poin). Ke empat pembalap tersebut masih bisa jadi juara dengan hitungan yang cukup rumit.

Fernando Alonso saat ini masih menjadi pembalap dalam posisi paling menguntungkan untuk jadi juara dengan 246 poin yang sudah dia raih. Pembalap Ferrari itu unggul atas Mark Webber (238 poin), Sebastian Vettel (231 poin) dan Lewis Hamilton (222 poin).

Dengan keempat pembalap tersebut hanya terpaut 24 poin, maka kesempatan menjadi juara dunia tahun 2010 masih terbuka untuk mereka semua. Jika nantinya dua pembalap atau lebih memiliki poin yang sama, maka gelar juara akan ditentukan oleh seberapa banyak mereka telah memenangi balapan musim ini. Jika masih sama, akan dihitung berdasarkan berapa banyak mereka jadi runner up, begitu seterusnya.

Beberapa skenario untuk bisa menjadi juara :

  • Fernando Alonso minimal harus finis di posisi dua untuk bisa menjadi juara dunia.
  • Mark Webber akan kehilangan peluang jadi juara dunia jika dia finis di luar lima besar.
  • Sebastian Vettel akan kehilangan peluang jadi juara dunia jika finis di luar dua besar.
  • Hamilton akan kehilangan peluang menjadi juara dunia jika tidak finis di posisi pertama.

Alonso Vs Webber

  • Alonso jadi juara jika finis pertama atau kedua.
  • Jika Alonso cuma finis posisi tiga, empat atau lima, maka Mark Webber harus finis pertama untuk jadi juara dunia.
  • Jika Alonso finis keenam, Webber cuma butuh posisi kedua untuk jadi juara dunia.
  • Jika Alonso finis ketujuh atau delapan, Webber hanya butuh finis di posisi tiga untuk jadi juara dunia.
  • Jika Alonso finis kesembilan, Webber cuma butuh finis keempat untuk jadi juara dunia.
  • Jika Alonso finis kesepuluh atau tak dapat poin, Webber cuma butuh finis kelima untuk jadi juara dunia.

Alonso Vs Vettel

  • Alonso dipastikan jadi juara dunia jika finis di posisi satu, dua, tiga dan empat.
  • Jika Alonso finis di posisi lima, enam, tujuh atau delapan, Vettel harus finis di posisi pertama untuk jadi juara dunia
  • Jika Alonso finis di posisi sembilan atau 10, Vettel harus finis di posisi kedua untuk jadi juara dunia.

Webber vs Vettel

  • Jika Vettel finis pertama, Webber dipastikan tak mungkin jadi juara dunia.
  • Jika Vettel finis di posisi dua, Webber harus lebih baik dari urutan kelima untuk jadi juara dunia.

Hamilton

  • Hamilton harus finis pertama untuk jadi juara dunia, dengan catatan Alonso tak dapat poin, Webber finis di luar lima besar dan Vettel di luar dua besar.

Data Sirkuit Yas Marina Abu Dhabi

Profil sirkuit Abu Dhabi
Length of lap: 5.554km
Lap record: 1.40.279, Sebastian Vettel, Red Bull, 2009.
Start line/finish line offset: 0.115km
Total number of race laps: 55
Total race distance: 305.355km
Pitlane speed limits: 60km/h during practice sessions; 100km/h during qualifying and race.
Mudah-mudahan artikel tentang Siapakah Juara F1 2010? ini bisa bermanfaat untuk anda, terima kasih.

Artikel Yang Mungkin Berkaitan :

  1. Pertandingan Babak Penyisihan Group World Cup 2010 Kurang Greget
  2. Profil Dan Sejarah Manchester United F.C.
  3. Daftar Pemain Yang Dipulangkan Selama Piala Dunia
  4. Jadwal Liga Inggris Musim 2012/2013
  5. Game FIFA 10 versi Piala Dunia 2010 siap hadir April 2010
  6. Jadwal F1 2011
  7. Big Match English Premiere League (Liga Inggris) Minggu Ini
  8. Juara World Cup 2010 Versi Game FIFA
  9. Jadwal Pertandingan Piala Eropa 2012
  10. Jadwal Lengkap MotoGP 2011
  1. 4-10-2014 at 16:10 | #1

    makasih banyak infonya kawannn….

    Reply

  2. 4-10-2014 at 16:20 | #2

    infonya sangat menarik kawan.. luar biasa dah

    Reply

Comment pages
3+3=? (Wajib diisi)