Home » Optimasi Wordpress » Cara Memblokir External Requests di Dashborad

Cara Memblokir External Requests di Dashborad

5 Des. 201060 comments
Cara Memblokir External Requests di Dashborad

Secara default, ketika admin sedang dalam posisi login maka engine WordPress secara otomatis akan melakukan beberapa permintaan eksternal (external requests) untuk mendapatkan update yang tersedia dan beberapa informasi tentang perkembangan WordPress yang ditampilkan pada dashboard Anda, seperti informasi tentang WordPress Development Blog, Other WordPress News, info tentang plugin dan lain-lain.

Sebagian informasi dari update tersebut mungkin bermanfaat tapi sebagian lagi ada yang menganggap tidak terlalu penting dan hanya akan memberatkan loading ketika admin sedang dalam posisi login serta menambah boros jatah bandwidth hosting dan bandwidth akun langganan internet yang digunakan.

Nah, jika ada yang ingin memblokir atau mencegah permintaan eksternal (eksternal request) di dashboard tersebut, tambahkan kode berikut ini ke dalam file wp-config.php yang ada di root direktori hosting wordpress anda :

define('WP_HTTP_BLOCK_EXTERNAL', true);

Anda bisa membuat filter atau pengecualian agar external request tertentu tidak ikut terblokir seperti daftar pingomatic, API wordpress dan lain-lain, caranya tambahkan kode berikut ini :

define('WP_ACCESSIBLE_HOSTS', 'rpc.pingomatic.com'); //contoh untuk pingomatic
define('WP_ACCESSIBLE_HOSTS', 'api.wordpress.org'); //contoh untuk api wordpress

Catatan : Tips dan trik ini bukan saran atau anjuran, saya hanya sebatas menjelaskan teknik dan caranya, jadi keputusannya ada di tangan anda apakah external requests tersebut mau diblokir atau tetap ditampilkan.

Mudah-mudahan artikel tentang Cara Memblokir External Requests di Dashborad ini bisa bermanfaat untuk anda, terima kasih.

Artikel Yang Mungkin Berkaitan :

  1. Cara Membatasi Jumlah Karakter Komentar
  2. Pasang Quiz Anti Spam Tanpa Plugin
  3. Modifikasi Tampilan Halaman Daftar Isi
  4. Cara Setting Plugin All in One SEO Pack
  5. Cara Menggunakan File CSS Yang Berbeda Untuk Home, Single Dll
  6. Cara Membuat CDN Dengan Subdomain
  7. Cara Install Plugin WordPress
  8. Cara Menonaktifkan Fungsi Thumbnail
  9. Bypass Template Path dan Stylesheet Path
  10. Cara Menggabungkan File CSS WordPress
  1. 10-12-2011 at 12:38 | #1

    O…oke ini cara lain selain lewat screen options di dashboard. Trims mas.

    Reply

  2. 8-4-2012 at 00:43 | #2

    mas cara buat sitemap gimana.?

    Reply

Comment pages
0+4=? (Wajib diisi)