Anti Spam Dengan Plugin Akismet
Ada banyak cara untuk mengatasi spam, salah satu cara yang bisa digunakan yaitu dengan menggunakan plugin anti spam. WordPress telah menyediaka banyak sekali plugin untuk anti spam yang bisa didownload secara gratis. Salah satu plugin anti spam yang dibuat oleh Matt (pendiri WordPress) adalah Akismet. Plugin ini sudah tersedia secara otomatis saat Anda menginstall WordPress dan merupakan plugin default.
Plugin Akismet berfungsi untuk menyaring komentar-komentar yang masuk ke WordPress. Plugin ini tersedia pada WorPress.com dan WordPress.org (self hosting). Plugin ini tentu bermanfaat, ketika komentar yang masuk tidak dimoderasi oleh Anda atau yang tampil secara langsung.
Menambahkan dan Mengaktifkan Plugin Akismet
Secara default plugin Akismet akan otomatis berada pada menu plugin, jadi Anda tidak perlu menambahkannya lagi. Namun, jika suatu saat plugin tersebut mungkin pernah terhapus, berikut langkah-langkah untuk menambahkannya.
- Download plugin Akismet di link ini : Akismet Plugin.
- Upload plugin Akismet ke direktori /wp-content/plugins/.
- Ekstrak file plugin tersebut, tunggu sampai prosesnya selesai.
- Sekarang masuk ke menu admin.
- Pilih menu Plugins > Installed.
- Beri tanda ceklist pada plugin Akismet, lalu klik link Activated. Jika Anda menemukan keterangan new version of Akismet available, berarti Anda harus meng-upgrade-nya ke versi terbaru.
- Plugin akan aktif.
Menggunakan Plugin Akismet
Sesudah plugin Akismet aktif, maka kita bisa mulai membuat pengaturan agar bisa digunakan dengan baik. Berikut ini langkah-langkahnya.
- Ketika plugin ini aktif, pada bagian atas akan muncul keterangan bahwa kita harus mendapatkan WordPress API Key.
- Klik pada link enter your WordPress.com API key.
- Anda akan dibawa menuju halaman Akismet Configuration.
- Kita akan mendapatkan API key-nya terlebih dahulu. Silakan Andaakses alamat http://akismet.com/get/.
- Sesudah halaman akismet ditampilkan, silakan masukkan emailAnda.
- Klik tombol Next.
- Tunggu prosesnya, jika sudah maka akan muncul keterangan bahwaAP Key sudah dikirimkan.
- Cek email Anda untuk melihat isi Api Key email tersebut.
- Masuk kembali ke Akismet Configuration.
- Pada kotak API Key, silakan masukkan WordPress Akismet
- Untuk menyimpannya, klik tombol Update Options.
- Jika sukses maka akan muncul konfirmasi “Your key has beenverified. Happy blogging!”
- Untuk mengetahui berapa jumlah komentar spam yang terdeteksi maka Anda bisa menambahkan script berikut ini pada template atau sidebar :
<?php akismet_counter(); ?>
- Pada menu Dashboard > Akismets Stats Anda bisa melihat statistic dari komentar spam yang masuk, ditampilkan berupa grafik.
- Jika blog Anda sudah memiliki banyak spam, biasanya akan ditampilkan jumlahnya.
makasih Gan infonya, kadang-kadang memang menjenglkan yach komentar yg spam. Ditunggu Gan kabar selanjutnya
Reply
Selain akismet apa mas? Tp sepertinya paling bagus ya akismet deh kalo urusan menangkal komentar spam
Reply